Arsip Blog

Minggu, 11 Maret 2012

MENGAPA ANAKKU PEMALU?

Bagaimana anak-anak sampai bisa mempunyai sikap malu-malu? sebagian anak pemalu sebenarnya adalah anak yang tidak percaya diri,tidak berani mencoba dan malu melakukan kesalahan atau tidak berani malu. ada juga anak pemalu yang dasarnya takut melihat berbagai kejadian. karena jarang keluar rumah atau tidak diperbolehkan bermain dengan temannya sehingga ia tidak mempunyai banyak pengetahuan tentang lingkungan sekitarnya sehingga ketika ada yang aneh di sekolahnya, anak menjadi ketakutan.
Model anak pemalu lainnya adalah anak yang orangtuanya sering mengambil alih apa saja yang dikerjakan anaknya, memakaikan anak pakaian sementara si anak sudah mampu melakukannya sendiri atau mengganti pakaian yang sudah dipilih oleh si anak, menjadi juru bicara anak ketika ada orang yang bertanya pada anak. anak akan menangkap pesan baha apa yang dikerjakannya tidak berharga. anak menjadi pemalu karena ia tidak memenuhi standar orang tuanya.
Penyebab lain adalah orang tua yang terlalu banyak mengkritik atau selalu berkomentar negatif sehingga anak juga merasa tidak nyaman dengan dirinya karena anak akan merasa tidak ada nyang dapat ia lakukan yang mendapatkan pernghargaan orang tuanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar